SP190716
Harian Umum Sore
memihak kebenaran
Selasa, 16 Juli 2019
MEDIA HOLDINGS
Ketiadaan item penegakan hukum dalam pidato Presiden Terpilih Joko Widodo berjudul “Visi Indonesia” di Sentul, Jabar, Minggu (14/7), menjadi tanda tanya mengingat pembangunan di era globalisasi yang perlu kecepatan, penuh risiko dan kejutan dibutuhkan kepastian hukum. Apalagi janji menghajar pungli maupun mafia perdagangan pada periode pertama pemerintahan Jokowi belum terasa signifikan. Produk-produk pangan Bulog sampai saat ini hanya mengusai pasar sebesar 6%, sedangkan sisanya 94% dikuasai oleh kartel. Harga pangan rawan bergejolak yang pada akhirnya mempengaruhi laju inflasi. Korupsi pun masih merajalela. Di tengah euforia pertemuan Jokowi-Prabowo, Gubernur Kepri Nurdin Basirun tertangkap tangan dalam kasus suap. Berselang hari, Pengadilan Tipikor memvonis Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan enam tahun penjara dalam perkara suap. Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko menyatakan, Presiden tidak berniat mengabaikan penegakan hukum. Penegakan Hukum Tak Boleh Kendur
> 2
Pengaruh Senior Golkar Masih Kuat?
Dua bakal calon ketua umum Partai Golkar, Airlangga Har- tarto dan Bambang Soesatyo terus melakukan lobi-lobi di internal. Menurut sumber, ada tokoh senior Golkar yang masih memiliki pengaruh kuat untuk menentukan ketua umum.
> 10 Ekonomi & Keuangan
Lippo Karawaci Raih Dana Rp 11,2 T PTLippoKarawaci Tbk (LPKR), merampungkan penawaran umum saham terbatas (right issue) senilai Rp 11,2 triliun. Dana tersebut untuk membayar utang, memastikan penyelesaian proyek, termasuk Meikarta, dan memulai strategi baru.
foto: sp/joanito de saojoao
Lindungi Pancasila Presiden Jokowi meminta para perwira TNI dan Polri senantiasa melindungi Pancasila dari gempuran ideologi luar.
KPK Pantau Pemilihan Wagub DKI KPK akan memantau proses pemilihan wagub DKI Jakarta, terutama terkait dengan dugaan adanya politik uang.
> 5
Politik & Hukum
> 26
Metropolitan
Redaksi: 2995 7500 • Sirkulasi: 2995 7555 - 2995 7500 ext 3206 • Iklan: 2995 7500 ext: 1469, 3409 • Tahun XXXIII 11.010 • 28 Halaman • Rp 4.000 • Langganan Rp 75.000 • Beritasatu.com • Suarapembaruan.com
Made with FlippingBook - Online Brochure Maker